Wednesday, 8 May 2019

Frozen Shoulder Adalah Penyakit

Frozen Shoulder Syndrome

Frozen Shoulder Adalah Penyakit


 Frozen Shoulder Apa Itu?


Frozen shoulder adalah suatu kondisi yang menyebabkan keterbatasan
gerak pada sendi bahu yang sering terjadi tanpa dikenali penyebabnya. 

Frozen shoulder
menyebabkan kapsul yang mengelilingi sendi bahu menjadi mengkerut dan membentuk
jaringan parut
Penyakit ini biasanya timbul pada saat bangun tidur pada pagi hari.

 Penderita
tidak sanggup menggosok gigi dan menyisir rambut karena pergelangan bahunya
terasa sakit bila diangkat atau digerakkan. 

Bila tidak diobati tentu akan membatasi
gerakan bahu dan bila penyakit menahun maka perlu dilakukan tindakan operasi
Pada kasus frozen shoulder, fisioterapi berperan untuk mengurangi nyeri,
mencegah kekakuan / keterbatasan sendi lebih lanjut, meningkatkan kekuatan otot
sekitar bahu, dan membantu mengembalikan aktivitas fungsional pasien. 

Modalitas fisioterapi yang dapat digunakan untuk memberikan terapi pada kasus ini
adalah short wave diathermy, micro wave diathermy, terapi latihan, infra red,
transcutaneous electrical nerve stimulation, dan terapi manipulasi. 


terapi manipulasi, dan terapi latihan
dengan alasan karena pada kasus ini terdapat keluhan berupa nyeri, keterbatasan LGS,
serta penurunan kekuatan otot sekitar bahu dan kemampuan fungsional sendi bahu.

Frozen shoulder adalah istilah yang merupakan wadah untuk semua gangguan pada
sendi bahu yang menimbulkan nyeri dan pembatasan lingkup gerak. 

Pembatasan
lingkup gerak sendi bahu akibat gangguan miofasial sering dimasukkan dalam frozen
shoulder. 

Dalam wadah tersebut ditampung juga bursitis subacromialis, tendinitis
subscapularis, tendinitis bicipitalis, yang sebenarnya lebih tepat bila digolongkan ke
dalam kelompok periartritis humeroscapularis
Frozen shoulder dapat berawal dari tendinitis supraspinatus / bicipitalis atau bursitis
subacromialis. 

Apabila gangguan-gangguan tersebut tidak diobati dan gerakan sendi
bahu yang menimbulkan nyeri tidak pernah dilatih, maka lama-kelamaan akan terjadi
perlekatan.

Sekian mengenai

Frozen Shoulder Adalah Penyakit
Feozen Shoulder Syndrome
Frozen Shoulder Adalah

Share this