Asalamualaikum wr.wb
Linux mempunyai banyak distro , namun tahukah kamu apa saja distro itu ?
Jika belum tahu mari kita simak di bawah ini agar dapat lebih mengenal sistem operasi linux yang di ciptakan oleh linus benedict torvalds itu .
Linux tersedia dalam berbagai macam distribusi. Perbedaan antar distribusi
biasanyaterletak pada cara instalasi,
pengemasan paket aplikasi, dan target
penggunanya.Ada beberapa distribusi Linux yang cukup populer diantaranya seperti,
Debian,Ubuntu, Mandrake, WinLinux, Red Hat, Fedora, Slackware, dan SuSe.
1.Debian
Debian adalah salah satu distribusi yang kurang populer di Indonesia. Debian
dibentuk oleh kelompok yang bertujuan untuk menciptakan sistem operasi gratis dengan
kualitas tinggi. Debian merupakan “Fondasi dasar tempat Ubuntu dibangun”. Debian
adalah proyek pengembangan distribusi (distro) GNU/Linux yang dilakukan secara
sukarela. Proyek ini juga semakin meluas, meliputi hampir 17.000 paket aplikasi dan
dokumentasi yang free dan open source. Debian telah berkembang menjadi salah satu
distro GNU/Linux terbesar. Debian memiliki sejarah yang kurang baik dalam mengatur
waktu atau memperkirakan waktu rilis dan mengalami kesulitan waktu dalam
ketersediaan rilis. Kebanyakan rilis versi “mentah” dari Debian tidak menyediakan
perbaikan keamanan untuk paket individual yang sering berubah, kecuali yang termasuk
dalam lingkungan proyek pengembangan. Debian format paket programnya yang
menggunakan DEB dianggap lebih stabil dari pada RPM. Debian juga sudah
menggunakan metode autodetect untuk penggunaan peripheral pada komputer.
2.Ubuntu
Ubuntu adalah satu-satunya distribusi yang paling populer di Indonesia. Ubuntu
merupakan pilihan yang sangat tepat bagi anda yang menginginkan product Linux yang
mudah digunakan. Ubuntu adalah sistem operasi lengkap berbasis Linux, tersedia secara
bebas. Ubuntu sendiri dikembangkan oleh komunitas sukarelawan Ubuntu. Komunitas
Ubuntu dibentuk berdasarkan gagasan yang terdapat di dalam filosofi Ubuntu: bahwa
perangkat lunak harus tersedia dengan bebas biaya, bahwa aplikasi perangkat lunak
tersebut harus dapat digunakan dalam bahasa lokal masing-masing dan untuk orang-
orang yang mempunyai keterbatasan fisik, dan bahwa pengguna harus mempunyai
kebebasan untuk mengubah perangkat lunak sesuai dengan apa yang mereka butuhkan.
Berikut ini adalah komitmen publik tim Ubuntu untuk para penggunanya:
1. Ubuntu akan selalu bebas dari biaya, maka dari itu tidak akan ada biaya
tambahan untuk “edisi enterprise”.
2. Rilis Ubuntu terbaru tersedia setiap enam bulan. Setiap rilis akan didukung
oleh Ubuntu dengan perbaikan pada keamanan dan perbaikan lainnya secara
bebas selama sekurangnya 18 bulan.
3. Ubuntu akan menyertakan terjemahan dan prasarana aksesibilitas terbaik yang
dimiliki oleh komunitas Perangkat Lunak Bebas, hal ini berguna untuk
membuat Ubuntu dapat dipergunakan oleh banyak orang.
4. Ubuntu berkomitmen secara penuh terhadap prinsip-prinsip dari
pengembangan perangkat lunak bebas.
Ubuntu cocok digunakan baik untuk desktop maupun server. Ubuntu saat ini
mendukung berbagai arsitektur komputer seperti PC (Intel x86), PC 64-bita (AMD64),
PowerPC (Apple iBook dan Powerbook, G4 dan G5), Sun UltraSPARC dan T1 (Sun
Fire T1000 dan T2000).
3.Mandrake
Mandrake merupakan varian distro RedHat yang dioptimasi untuk pentium. Kalau
komputer kita menggunakan pentium ke atas, umumnya Linux bisa jalan lebih cepat
dengan Mandrake.
4.WinLinux
WinLinux adalah distro yang dirancang untuk diinstall di atas partisi DOS
(WIndows).Jadi untuk menjalankannya bisa di-klik dari Windows. WinLinux dibuat
seakan-akan merupakan suatu program aplikasi under Windows. Dan masih
banyak distro-distro lainnya yang telah tersedia maupun yang akan muncul.
5.Red Hat
Red Hat adalah contoh sukses sebuah perusahaan komersial yang berbasis pada FOSS.
Untuk pengembangan dan kontribusi kepada komunitas Red Hatmen delegasikannya
kepada Fedora Project. Redhat diakui sebagai server tercepat dibandingkan dengan
linux server lainnya. Selain sebagai server tercepat, Redhat juga dapat digunakan
sebagai client maupun sebagai PC desktop/PC standolone. Saat ini redhat sudah beredar
dengan versi 9.0 yang dapat menggunakan desktop Genome dan juga KDE.
6.Fedora
Fedora Project adalah sebuah komunitas yang sengaja dibentuk oleh Red Hat untuk
memisahkan antara bisnisnya dan kontribusi dalam pengembangan Linux. Versi terbaru
Fedora dirilis dua kali setahun. Fedora merupakan kombinasi terbaik dari software yang
terpercaya dan paling baru yang pernah ada dalam dunia software bebas.
7.SlackWare
Slackware bisa dikatakan sebagai distribusi Linux yang paling tua. Jika anda
menginginkan sebuah disttribusi yang sedikit susah tetapi memberikan hasil yang
seimbang dari sisi stabilitas, gunakan Slackware.
8.Suse
Distribusi buatan Jerman ini telah dimiliki oleh Novell,
sebuah perusahaan yang cukup disegani di sekitar tahun 1990 dengan product
Networkingnya yang handal dan banyak dipakai.
9.Kuliax
Kuliax adalah sebuah distribusi Linux LIVE CD yang dikembangkan oleh kuliax
project untuk pendidikan di universitas (tersirat di dalam namanya). Distribusi ini
berbasis Debian GNU / Linux dan knoppix serta telah dioptimasi ke arah penggunaan
desktop Linux.
10.PCLinuxOS
PCLinuxOS adalah satu Sistem Operasi Open Source. PCLinuxOS juga suatu distribusi
GNU/Linux, itu berdasar pada kernel Linux menggunakan GNU toolset. PCLinuxOS
salah satu dari penyedia-penyedia dunia yang sedang naik bintang karena userfriendly
pada desktop.
11.Caldera
Caldera merupakan jenis linux yang pertama yang menggunakan Auto-Detect Hardware
(seperti plug and play pada Mac).
12.Corel
Corel Linux dirancang sebagai end-
User. Pada Corel
Linux semuaya serba grafis, dimulai pada saat prosedur Instalasi hingga boot
system.
13.Turbo
Turbo Linux dibuat dari berbagai under Linux/UNIX. Turbo Linux
mengkhususkan diri di bidang clustering computer.
14.Mandriva
Mandriva Linux yg sebelumnya bernama Mandrakelinux atau Mandrake Linux
merupakan suatu distribusi Linux yang diciptakan oleh Mandriva. Itu menggunakan
RPM Package Manager. Bila redhat direkomendasikan sebagai server, maka mandrake
dijadikan sebagai client yang handal.
Tujuan awal dari diciptakannya Mandrake Linux adalah untuk mempermudah
penggunanya dalam melakukan installasi dan penggunaan Linux itu sendiri. Sebelum
keluarnya Corel Linux, Mandrake merupakan distribusi linux yang paling familiar. Jika
Redhat keluar desktop manager menggunakan Gnome, maka linux Mandrake keluar
dengan desktop manager KDE buatan SuSE Jerman.
sekian dulu informasi yang dapat kami sampaikan lebih dan kurangnya harap di maklum
Mohon maaf bila ada salah kata dan semoga dapat bermanfaat akhir kata
Wasalam.